Lokasi saat ini:BetFoodie Lidah Indonesia > Kabar Kuliner
Potret pembuat gelato Italia yang mengejar impian di Shanghai
BetFoodie Lidah Indonesia2025-11-12 12:35:22【Kabar Kuliner】672 orang sudah membaca
PerkenalanAlessandro Conti (kiri) berbincang dengan pelanggan di toko gelato miliknya di Shanghai, China timur

Shanghai (ANTARA) - Di Kawasan Perlindungan Sejarah Jalan Hengshan-Fuxing (Hengfu) di Distrik Xuhui, Shanghai, terdapat sebuah kedai bernama Amuni Gelato yang menawarkan es krim ala Italia.
Pemilik kedai gelato ini adalah Alessandro Conti.
Hubungan Conti dengan China bermula saat dia masih mahasiswa.
Conti mengambil jurusan bahasa Mandarin di Universitas Palermo dan kemudian mengikuti program pertukaran mahasiswa di Chongqing, China barat daya.
Mengantongi gelar sarjana dalam penerjemahan simultan, Conti fasih berbahasa Italia, Inggris, dan Mandarin.

"Saya telah tinggal di banyak kota di China, tapi Shanghai adalah favorit saya," kata Conti.
"Ini kota internasional yang beragam, serta memberikan kesempatan bagi semua orang untuk mengekspresikan diri."
Preferensi Conti terhadap Shanghai mendorongnya untuk menetap di Shanghai dan memulai bisnisnya sendiri.

Sebagai vlogger makanan Italia dan pengusaha yang berbasis di Shanghai, Conti percaya bahwa keterbukaan dan inklusivitas Shanghai menjadi katalis bagi pengusaha muda.
"Mendirikan perusahaan di sini sangat mudah. Dari pendaftaran hingga penerbitan izin usaha, efisiensinya luar biasa," ujar Conti. "Saya ingin membangun keluarga dan masa depan saya di sini."
Suka(69)
Artikel Terkait
- DPR ingatkan Kemenhan agar gandeng BPOM distribusi vitamin ke SPPG
- Keragaman ide di Demoday FSI tunjukan potensi kuliner Indonesia
- Ahli gizi sarankan konsumsi MBG maksimal dua jam setelah dibagikan
- Dari Jakarta ke Belem, langkah panjang Indonesia tuk aksi nyata COP30
- SPPG Polresta Pati minta maaf atas kendala distribusi MBG
- BPS: Konsumsi rumah tangga kuartal III melambat karena siklus musiman
- Mematri gerakan energi lestari dari sekolah berdikari
- SPPG Polres Madiun sajikan pecel bergizi untuk warga dan pelajar
- Menkopolhukam serahkan tali asih ke tokoh masyarakat di Jayapura
- Kapolda: 80 persen SPPG sudah terbentuk di Aceh, guna dukung MBG
Resep Populer
Rekomendasi

Airlangga yakin eksyar RI segera capai peringkat pertama secara global

Keracunan menu MBG, Jakbar periksa keterlibatan produk UMKM

2.031 anak terima manfaat MBG Polres Solok Selatan

IHSG BEI menguat seiring stabilitas ekonomi domestik

Wamentan dorong sektor pertanian nasional pasok kebutuhan haji

Dari PPKD Jaksel menuju ke Negeri Sakura

Ini kata SPPG Meruya Selatan terkait asal menu beracun pada MBG

BPS ungkap Oktober selalu alami inflasi bulanan, kecuali pada 2022